- LDII Jabar Gelar Rakerwil Bahas Penguatan Koordinasi dan Implementasi Kebijakan Organisasi
- LDII Garut Santuni 31 Anak Yatim di Bulan Suci Romadhon
- Romadhon Berkah: LDII Berbagi Takjil Serentak Se-Jawa Barat
- DPD LDII Garut Hadiri Rukyatul Hilal di BRIN Santolo untuk Penentuan 1 Romadhon
- Dihadiri Kapolsek Bungbulang LDII Garut Selatan Gelar Pengajian Umum
- Pengukuhan dan Pembekalan Pengurus PC & PAC LDII Kabupaten Garut: Membangun SDM Profesional Religius
- Dedi Mulyadi Ganti Tradisi Karangan Bunga dengan Benih Padi, LDII Jabar Beri Dukungan Nyata
- LDII Jalin Sinergi dengan Forkopimcam dalam Audiensi Bersama Camat, Danramil dan Kapolsek
- Pelatihan Leadership Generasi Muda LDII Garut Cetak Calon Pemimpin Masa Depan
- LDII Bayongbong Gelar Pembekalan Wawasan Kebangsaan Bersama Danramil
Silaturrahim Keagamaan MUI Desa Haniuang dengan LDII Bukti Nyata Terciptanya Toleransi dan Ukhuwah I
Silaturrahim MUI

Garut (17/01) – Dalam upaya meningkatkan kualitas iman dan takwa masyarakat, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Desa Hanjuang Ustadz Abdul Mannan yang di dampingi Bendahara MUI Desa Ustadz Ana Triana R. SKM menggelar kegiatan silaturrahim keagamaan di Masjid Al-Haq, Jumat (17/1). Kegiatan yang dihadiri oleh puluhan jamaah dari berbagai kalangan usia ini diisi ceramah oleh Ketua MUI Desa Hanjuang, Ustadz Abdul Manan.
Dalam ceramahnya, Ustadz Abdul Manan menekankan pentingnya konsistensi dalam menjalankan ibadah shalat lima waktu serta memakmurkan masjid dengan berbagai kegiatan keagamaan seperti pengajian dan kajian Al-Qur’an. Selain itu, beliau juga mengajak seluruh jamaah untuk senantiasa menjaga toleransi antar umat beragama.
Baca Lainnya :
- PAC LDII Sukamenteri Gelar Jumat Bersih, Warga dan Lurah Kompak Jaga Lingkungan0
- DPD LDII Garut Hadiri Rakorwil LDII Jawa Barat0
- Bentuk Generasi ber-Karakter Luhur LDII Desa Tegalega Gelar Asrama Muda-Mudi0
- Fokus pada Penguatan Dakwah dan Pemberdayaan Umat, LDII Garut Gelar Rapat Pleno Program Kerja 20250
- Hari Ibu, Ida Royani Ingatkan Peran Perempuan Berdaya Ciptakan Rumah Tangga Harmonis0
Ketua PAC LDII Desa Hanjuang Jujun Junaedi menyampaikan bahwa pengajian umum ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Jumat dan dihadiri oleh sekitar 50 jamaah. “Kami sangat mengapresiasi kunjungan dari MUI dan berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut untuk meningkatkan kualitas iman dan takwa masyarakat,” ujarnya.
Selama kegiatan, pengurus DKM Al-Haq juga memaparkan berbagai program yang telah dilaksanakan, seperti penerapan 29 karakter luhur warga LDII yang meliputi kerukunan, kekompakan, kerja sama dan hidup hemat. Hal ini menunjukkan komitmen DKM Al-Haq dalam membangun masyarakat yang beriman dan berakhlak mulia.
Acara ditutup dengan penyerahan kalender dan majalah Nuansa kepada pengurus DKM Al-Haq, serta foto bersama. Kegiatan ini semakin mempererat tali silaturrahim antara MUI dan LDII dalam rangka mewujudkan masyarakat yang religius dan harmonis.
